Kamis, 26 Mei 2016

Warsito terharu rumahnya dibuatkan WC TNI pada kegiatan TMMD ke-96 di Wilayah Kodim Magetan

Magetan, warsito warga RT 03 RW 01 Desa Manjung Kec. Panekan Kab. Magetan, merasa kaget, heran dan terharu melihat beberapa anggota TNI membuat WC di rumahnya. Kamis (26/5/16).

Warsito adalah salah satu warga yang rumahnya ditempati TNI/pasukan TMMD Ke 96 di Wilayah Kodim Magetan.

Saat ditemui anggota Penrem 081 Peltu Lasijono dirumahnya, Warsito warga RT03 RW 01 Desa Manjung merasa sangat bersyukur dan terima kasih karena rumahnya di buatkan WC oleh TNI dalam kegiatan TMMD di Ds. Manjung.
Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada bapak TNI yang telah membuatkan WC, kami tidak bisa memberi apa-apa hanya doa yang dapat saya panjatkan semoga semua amal kebaikan bapak-bapak TNI dicatat sebagai amal kebziksn dan dibalas oleh Allah SWT. Aamin. Semoga TNI tetap bersama Rakyat. Tutur Warsito.

Sementara itu, ditempat terpisah Danki SSK TMMD Lettu Inf Ismail menjelaskan kegiatan yang dilakukan anggota TNI yang tergabung dalam orgas TMMD Ke 96 diwilayah Kodim Magetan khususnya membuat WC, ini merupakan kegiatan tambahan mengingat sasaran pokok program TMMD sudah selesai dikerjakan.

Selain membuat WC ada kegiatan lain yang sedang dukerjakan anggota TNI antara lain : penanaman pohon kakao, pengecetan tempat-tempat ibadah, pengecetan dan pembenahan rumah yang ditempati pasukan TMMD, rabat gang jalan. Jelas Lettu Inf Ismail.

Lebih lanjut Lettu Inf Ismail mengatakan, kegiatan ini dilakukan dalam mingisi kegiatan TMMD, terlebih dilakukan sebagai rasa terima kasih kepada warga masyarakat Manjung. Khususnya yang selama kegiatan TMMD rumahnya di tempati pasukan TNI. Terangnya. (TSrDim 0804/Penrem081).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar